Gambar : Jawa Pos |
Jogjaterkini.id - DPC PDI Perjuangan Kota Yogyakarta menerima kunjungan dari jajaran pengurus DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Yogyakarta pada Sabtu (13/7/2024) malam. Pertemuan tersebut menjadi momentum penting dalam mempererat hubungan dan memperluas kerjasama politik demi membangun Kota Yogyakarta yang lebih baik.
Eko Suwanto, Ketua DPC PDI Perjuangan Yogyakarta, menyampaikan rasa terima kasih atas kehadiran pengurus PAN. “Terima kasih atas kehadiran jajaran pengurus Partai Amanat Nasional Yogyakarta. PDI Perjuangan menerima baik dan telah melakukan dialog bersama. Ke depan, kita bersepakat terus membangun kerjasama dengan partai politik, tentunya lebih diperluas untuk membangun kota Yogyakarta yang sama-sama kita cintai,” ujar Eko.
Pertemuan ini dihadiri oleh sejumlah pengurus penting dari kedua partai. Dari pihak PDI Perjuangan hadir RB Dwi Wahyu, Bendahara DPD PDI Perjuangan DIY; Indaruwanto Eko Cahyono, Sekretaris DPW PAN DIY; serta Wisnu Sabdono Putro, Sekretaris DPC PDI Perjuangan Yogyakarta.
Dalam dialog tersebut, Eko Suwanto menegaskan pentingnya kerjasama politik untuk kesejahteraan rakyat Yogyakarta. “Ke depan, tentu harapan kita ada kehendak politik, ada satu hasrat politik dan kerjasama politik untuk bersama membahagiakan, memakmurkan rakyat Yogyakarta. Pilkada merupakan momentum strategis untuk memilih pemimpin yang mampu menjarah sejarah perjuangan kebangsaan Indonesia. Sekaligus menyelesaikan permasalahan sampah, kemiskinan, pengangguran, stunting, dan permasalahan lainnya,” jelas Eko.
Heroe Poerwadi, Ketua DPD PAN Kota Yogyakarta, menyatakan bahwa kunjungan ke DPC PDI Perjuangan ini merupakan bagian dari arahan DPP PAN untuk berkomunikasi dengan seluruh partai. “Bersama PDI Perjuangan kami diskusi permasalahan di Yogyakarta dan visi ke depan. PAN juga mencari kerjasama politik, kita buka dengan PDI Perjuangan. Ada kesamaan pandangan, berkaitan kerjasama parpol. Harapannya sampai koalisi, tapi pun tetap bisa kerjasama kalaupun tidak berkoalisi,” kata Heroe.
Acara yang diakhiri dengan makan malam ini menciptakan suasana yang semakin akrab antara kedua pihak. “Terima kasih panitia, makan malam enak sekali, panitia suguhkan nasi goreng. Terima kasih Mas Heroe dan jajaran berkenan menikmati makanan dan minuman yang disediakan sambil ngobrol-ngobrol tentang bagaimana berjuang membahagiakan hatinya rakyat Jogja,” tutur Eko. Ia juga menambahkan bahwa PDI Perjuangan akan segera mengadakan kunjungan balasan ke DPD PAN Kota Yogyakarta.